50 Akidah Ahli Sunnah wal Jamaah
Sifat Wajib Allah dan Rosullah - Yang dimaksud sifat wajib di sini adalah sesuatu yang pasti ada atau dimiliki Allah SWT atau rasul-Nya, di mana akal tidak akan membenarkan jika sifat-sifat itu tidak ada pada Allah SWT dan rasul-Nya. Allah itu mempunyai 20 sifat wajib. Selain 20 sifat wajib itu, ada juga sifat mustahil dan sifat jaiz yang dimiliki Allah dan Rasul-nya yang dikenal dengan istilah Aqoid lima puluh.
Aqoid lima puluh adalah 50 hal yang wajib ketahui dan diyakini oleh seorang yang beriman kepada Allah SWT dan Rasul-Nya.
Ketahuilah SantriaLampung bahwa ;
اِعْلَمْ أَنَّهُ يَجِبُ عَلَى كُلِّ مُسْلِمٍ أَنْ يَعْرِفَ خَمْسِيْنَ عَقِيْدَةً وَكُلُّ عَقِيْدَةٍ يَجِبُ عَلَيْهَ أَنْ يَعْرِفَ لَهَا دَلِيْلاً اِجْمَالِيّا أَوْ تَفْصِيْلِيًّا (كفاية العوام، ٣).
setiap muslim (laki-laki atau perempuan) wajib mengetahui lima puluh akidah beserta dalil-dalilnya yang bersifat global atau terperinci." (Kifayatul 'Awam, 3).
Aqidah Ahlussunnah wal Jama'ah terdiri dari 50 aqidah, di mana yang 50 aqidah ini dimasukkan ke dalam 2 kelompok besar, yaitu;
1. Aqidah Ilahiyyah (عقيدة الهية) dan
2. Aqidah Nubuwwiyah (عقيدة نبوية).
Adapun Aqidah Ilahiyyah terdiri dari 41 sifat, yaitu:
a). 20 sifat yang wajib bagi Allah swt :
- wujud (وجود),
- qidam (قدم),
- baqa (بقاء),
- mukhalafah lil hawaditsi (مخالفة للحوادث),
- qiyamuhu bin nafsi (قيامه بالنفس),
- wahdaniyyat (وحدانية),
- qudrat (قدرة),
- iradat (ارادة),
- ilmu (علم),
- hayat (حياة),
- sama' (سمع),
- bashar (بصر),
- kalam (كلام),
- kaunuhu qadiran (كونه قديرا),
- kaunuhu muridan (كونه مريدا),
- kaunuhu 'aliman (كونه عليما),
- kaunuhu hayyan (كونه حيا),
- kaunuhu sami'an (كونه سميعا),
- kaunuhu bashiran (كونه بصيرا), dan
- kaunuhu mutakalliman (كونه متكلما).
b). 20 sifat yang mustahil bagi Allah swt :
- 'adam (tidak ada),
- huduts (baru),
- fana' (rusak),
- mumatsalah lil hawaditsi (menyerupai makhluk),
- 'adamul qiyam bin nafsi (tidak berdiri sendiri),
- ta'addud (berbilang),
- 'ajzu (lemah atau tidak mampu),
- karohah (terpaksa),
- jahlun (bodoh),
- maut,
- shamam (tuli),
- 'ama (buta),
- bukmun (gagu),
- kaunuhu 'ajizan,
- kaunuhu karihan,
- kaunuhu jahilan (كونه جاهلا),
- kaunuhu mayyitan (كونه ميتا),
- kaunuhu ashamma (كونه أصم),
- kaunuhu a'ma (كونه أعمى), dan
- kaunuhu abkam (كونه أبكم).
c). 1 Sifat yang ja'iz bagi Allah swt.
Sedangkan, Aqidah Nubuwwiyah terdiri dari 9 sifat, yaitu:
a]. 4 sifat yang wajib bagi para Nabi dan Rasul : siddiq (benar), tabligh (menyampaikan), Amanah, dan fathanah (cerdas).
b]. 4 sifat yang mustahil bagi para Nabi dan Rasul : kidzib (bohong), kitman (menyembunyikan), khianat, dan baladah (bodoh).
c]. 1 sifat yang ja'iz bagi para Nabi dan Rasul.
Mau donasi lewat mana?
REK (90000-4648-1967)
Gabung dalam percakapan