Menghadirkan Anak lelaki dalam Keluarga

Sebuah pernikahan tentu akan lengkap jika ditambah dengan hadirnya anak-anak, karena mereka akan menjadi pelengkap yang memebuat suasana rumah menjadi ceria. Tidak masalah baik itu anak perempuan ataupun anak laki-laki. Namun ada kecenderungan di masyarakat bahwa memilki anak laki-laki merupakan sebuah kebanggaan tersendiri, meski tidak bermaksud untuk mengecilkan kehadiran anak perempuan.

Cara mendapatkan anak perempuan menurut islam. Bahkan keluarga yang dianggap ideal di Indonesia adalah jika mempunyai anak laki-dan perempuan. Dalam Islam sendiri laki-laki adalah pemimpin bagi keluarganya, baik dalam masalah ibadah, pekerjaan, pernikahan maupun hak waris, sehingga banyak pasangan yang menginginkan adanya anak laki-laki dalam keluarga kecil mereka.

Jika Anda saat ini sedang memprogram untuk memiliki anak pertama laki-laki atau mungkin sudah punya anak perempuan dan sekarang menginginkan anak laki-laki maka ada beberapa hal yang harus Anda ketahui terlebih dahulu.

Pada dasarnya penentu jenis kelamin dari seorang bayi adalah berasal dari sel sperma sang ayah. Didalam sperma terdapat kromosom X dan Y yang merupakan gen jenis kelamin, sedangakn pada sel telur si ibu hanya terdapat kromosom X. Nah, saat sang ayah dan ibu berhubungan seksual , pertemuan kromosom inilah yang nantinya menghasilkan jenis kelamin. Untuk mendapatkan jenis kelamin laki-laki maka yang harus bertemu adalah kromosom X dan Y. Untuk mendapatkan jenis kelamin perempuan maka yang bertemu harus kromosom X dan X. Namun kedua kromosom ini mempunyai sifat yang berbeda meski dalam satu sel sperma.

Kromosom Y bentuknya lebih kecil dan pergerakannya cepat dan gesit, namun daya tahan hidupnya hanya sebentar sehingga kromosom ini sering mati lebih dulu sebelum mencapai sel telur. Berbeda dengan kromosom X yang meskipun lambat karena bentuknya lebih besar namun daya tahan hidupnya lebih lama. Maka bisa disimpulkan agar menghasilkan anak jenis kelamin laki-laki maka harus mengusahakan agar kromosom Y bisa sampai dan membuahi sel telur yang berkromosom X.

Ada beberapa faktor yang bisa mempangaruhi pergerakan dan daya tahan kromosom Y dan dari faktor tersebut juga bisa menjadi tips dan trik cara mendapatkan anak laki-laki menurut Islam seperti berikut :

Waktu orgasme

Ketika bercinta usahakan untuk wanita yang terlebih dahulu mengalami orgasme, baru kemudian pria berejakulasi. Kenapa ? Ketika wanita orgasme maka terjadi perubahan keseimbangan PH pada daerah vagina karena adanya cairan alkali yang bersifat basa. Keadaan ini yang membuat kromosom Y bisa bertahan lama dan mencapai sel telur. Menurut seorang pakar, Dr Landrum Shettles, orgasme pada wanita juga bisa membuat sperma menjadi lebih dekat kepada sel telur.

Posisi bercinta

Posisi ketika berhubungan seksual juga harus diperhatikan. Hal ini karena posisi bisa mempengaruhi perjalanan sel sperma menuju sel telur. Posisi bercinta yang tepat bisa memungkinkan penetrasi yang lebih dalam sehingga sperma menjadi lebih dekat dengan rahim. Hal ini membuat sel sperma cepat sampai dan membuahi sel telur sehingga kromom Y tidak terlanjur mati di tengah jalan.

Membasuh kemaluan

Untuk menyeimbangkan PH pada vagina dan membuat kromosom Y tahan lama disarankan sebelum berhubungan seksual untuk membasuh vagina dengan larutan soda, yaitu 1 liter air dicampur 2 sendok garam soda. Hal ini juga dimaksudkan agar vagina menjadi tempat yang nyaman bagi sel sperma sehingga bisa bertahan lebih lama mencapai sel telur.

Bacajuga : Waktu bersetubuh yang baik

Masa subur.

Berhubungan seksual ketika masa subur wanita akan cepat membantu dalam proses memiliki anak laki-laki. Dikarenakan sel kromosom Y yang kurang daya hidupnya, maka bercinta ketika masa subur bisa lebih mempercepat pertemuan sperma dengan sel telur. Lebih bagus kalau mengetahui masa subur dengan tepat sehingga bisa bercinta sehari sebelum masa subur atau tepat ketika masa subur sehingga sel sperma langsung membuahi sel telur. Masa subur wanita sendiri biasanya 13 hari dihitung setelah hari menstruasi pertama yang disebut puncak masa subur, sedangkan masa subur awal dihitung dari 3 hari sebelum puncak masa subur dan masa subur akhir adalah 3 hari setelah puncak masa subur.

Cara mendapatkan anak laki-laki menurut islam

Sedangkan untuk sang suami akan lebih baik jika tidak ejakulasi sekitar 4-5 hari sebelum masa subur istri, hal ini dimaksudkan agar sperma bisa matang dengan sempurna saat dikeluarkan nanti.

Baca juga :

Makanan Nutrisi yang masuk kedalam tubuh bisa mempengaruhi jenis kelamin anak nantinya. Untuk memiliki anak laki-laki biasanya sang ibu disarankan untuk lebih banyak makan sayuran yang tinggi kandungan potassium dan natriumnya, serta mengurangi makanan yang mengandung kalsium dan magnesium, sedangkan sang ayah disarankan untuk makan daging-dagingan. Ada beberapa jenis makanan yang bisa dikonsumsi oleh sang istri dengan kandungan tertentu yang bisa berpengaruh pada jenis kelamin bayi , yaitu :

Sereal

Sereal banyak mengandung mineral dan vitamin, kandungan inilah yang dipercaya mampu membuat sel sperma bertahan lebih lama dan dapat memungkinkan untuk membentuk jenis kelamin laki-laki pada bayi

Pisang

Pisang juga mengandung mineral dan vitamin yang tinggi sehingga dianjurkan untuk dikonsumsi sebagai terapi memiliki anak laki-laki. Selain itu kalium yang terdapat pada pisang juga dapat memperkuat sel sperma pria.

Jeruk

Vitamin C dalam jeruk dipercaya dapat mempengaruhi pembentukan kelamin pada bayi dan dalam hal ini jeruk dapat lebih membuka peluang untuk mendapat bayi laki-laki. Jeruk dapat dikonsumsi dengan langung dimakan sebagai buah atau dibuat jus, namun jangan meminum jus jeruk kalengan atau yang berbahan pengawet.

BacaJuga : Menghadirkan anak lelaki dalam keluarga

Kue asin

Makanan yang asin berarti kaya akan kalium, sedangkan kalium sendiri bermanfaat untuk mendukung pembentukan jenis kelamin bayi laki-laki. Namun jangan terlalu berlebihan juga mengkonsumsinya agar tidak mengganggu kesehatan tubuh

Jamur

Jamur memilki kandungan berupa vitamin B, vitamin D, kalium dan selenium. Sedangkan vitamin D dan kalium sendiri sangat mendukung dalam pembentukan jenis kelamin laki-laki.

Sedangkan untuk sang ayah bisa mengkonsumsi makanan seperti daging merah, seledri, aprikot, ikan asin serta makanan yang mengandung karbohidrat seperti kentang dan terigu.

Berkonsultasi

Ada baiknya jika Anda berkonsultasi dan memeriksakan kesehatan Anda dan pasangan ke dokter agar lebih akurat dalam mendapat informasi tentang program memilki bayi laki-laki Beberapa cara diatas adalah hal-hal yang bisa dilakukan untuk bisa mendapatkan anak laki-laki. Namun yang harus lebih diingat adalah bahwa jenis kelamin apapun pada sang bayi itu semua ditentukan oleh Allah SWT. Bisa saja Anda melakukan semua usaha diatas namun hasilnya tetap keputusan mutlak dari yang kuasa.

Sebagai bentuk kepasrahan pada Allah SWT, tidak lengkap rasanya jika semua cara mendapatkan anak laki-laki menurut Islam tersebut tidak diiringi dengan ibadah. Selain perbanyak ibadah sunnah, ada juga sebuah doa yang bisa diamalkan dengan maksud “merayu” untuk mendapatkan bayi laki-laki dari Allah SWT. Doa tersebut adalah :

“Allohumma inkunta kholaqta kholqon fiibathni faqawwinhu dzakaron”

Ya Allah jika Engkau hendak membentuk makhluk didalam rahimku ini, maka bentuklah ia menjadi seorang laki-laki.

Pasang Iklan
Print Friendly and PDF
73684 25307 75893

Mau donasi lewat mana?

Mandiri a.n. Kholil Khoirul Muluk
REK (90000-4648-1967)
Bantu SantriLampung berkembang. Ayo dukung dengan donasi. Klik tombol merah.
Blogger and WriterCreator Lampung yang masih harus banyak belajar.

Suratku untuk Tuhan - Wahai Dzat yang kasih sayangnya tiada tanding, rahmatilah tamu-tamuku disini. Sebab ia telah memuliakan risalah agama-Mu. Selengkapnya

Donasi

BANK Mandiri 9000046481967
an.Kholil Khoirul Muluk